5 Rekomendasi Film Indonesia Yang Populer

Thumbnail

Salah satu media untuk menghibur diri adalah menonton film bukan? Banyak film yang beragam seperti film Action, Romanti, hingga Komedi, ada juga film dari indonesia yang populer bahkan menjadi film terbaik, Berikut 5 Daftar Rekomendasi Film Indonesia Yang Populer!

Poster Gundala
(credit: imdb.com)

1. Gundala (2019)

Gundala dalam bahasa jawa "Gundolo" yang artinya "Petir", Gundala pertama kali muncul di tokoh komik ciptaan Hasma yang berjudul "Gundala Putra Petir"

Gundala mengisahkan Sancaka (Abimana Aryasatya) yang telah hidup dijalanan setelah orangtuanya meninggal, Sancaka sudah mempunyai kekuatan petir sejak ia waktu masih kecil, Sancaka belajar untuk bertahan hidup dengan tidak mempedulikan orang lain. 

Baca Juga: Rekomendasi Drama Korea Populer Di 2022

Poster Laskar Pelangi
(credit: imdb.com)

2. Laskar Pelangi (2008)

Selanjutnya ada Laskar Pelangi merupakan film drama Indonesia, seri film ini menjadi film dengan penonton terbanyak ke-4 di indonesia. Film ini disutradarai oleh Riri Riza dari skenario yang ditulis oleh Salman Aristo bersama Mira dan Riri berdasarkan novel laskar pelangi karya Andreta Hirata

Sinopsisnya menceritakan kehidupan 10 anak dari keluarga miskin yang sekolah dikalangan SD sampai SMP disuatu sekolah Muhammadiyah di Belitung yang sangat terbatas. 

Poster Arisan!
(credit: imdb.com)

3. Arisan! (2003)

Selanjutnya adalah film drama satir dari indonesia yaitu Arisan! yang dirilis pada tahun 2003 yang ditulis, diproduksi, dan disutradarai oleh Nia Dinata dengan kolaborasi bersama Joko Anwar pada skenario, dibintangi oleh Tora Sudiro sebagai Sakti, Cut Mini Theo sebagai Meimei, dan Aida Nurmala sebagai Andien. 

Film ini tentang tiga sahabat yaitu Sakti (arsitek), Meimei (desain interior), dan Andien (ibu rumah tangga yang sangat sibuk dalam aktivitas sosialisasi), di balik suksesnya mereka bertiga, mereka memiliki permasalahan pribadi masing masing yang tidak mau terbuka satu sama lain. 

Poster Pengabdi Setan
(credit: imdb.com)

4. Pengabdi Setan (2017)

Daftar keempat yaitu Pengabdi Setan film horor indonesia yang dirilis pada tahun 2017, ditulis dan disutradarai oleh Joko Anwar, film ini daur ulang dari film berjudul sama pada tahun 1980.

Kisahnya selama 3 tahun ibu memiliki penyakit yang aneh, akhirnya ibu meninggal, setelah itu bapak memutuskan untuk meninggalkan rumah dan anak anak untuk bekerja keluar kota, tidak lama kemudian, anak anak merasa bahwa ibu kembali dirumah, situasi semakin menyeramkan ketika mereka tau ibu kembali untuk menjemput mereka. 

(credit: imdb.com)

5. Dilan 1990 (2018)

Yang terakhir ada film Dilan 1990 dirilis tahun 2018, disutradarai oleh Fajar Bustomi dan Pidi Baiq, film ini berdasarkan novel Dilan: Dia adalah Dilanku Tahun 1990 karya Pidi Baiq, dibintangi oleh Iqbal Ramadhan sebagai Dilan, dan Vanesha Prescilla sebagai Milea. 

Milea dan Dilan bertemu di sebuah SMA di Bandung pada tahun 1990, Perkenalan yang tidak biasa membuat Milea mengetahui keunikan Dilan lebih dalam. 

Dilan yang baik, pintar, romantis, semuanya dengan cara dia sendiri, bahkan cara Dilan mendekati milea sangat berbeda dengan laki laki yang lain, seperti Beni, pacar milea di Jakarta. 

Sekian 5 Daftar Rekomendasi Film Indonesia Yang Populer yang cocok untuk di tonton.

Lebih baru Lebih lama